Korupsi di Indonesia

Oleh: http://www.indonesia-investments.com

Singkatan ‘KKN’ adalah salah satu singkatan yang akrab bagi masyarakat Indonesia. Setiap kali ada protes anti-pemerintah, singkatan KKN ini dapat didengar dan diteriakkan oleh para demonstran atau ditulis di atas spanduk-spanduk. KKN ini mengacu ke korupsi, kolusi dan nepotisme dan – yang banyak mencemaskan mayoritas penduduk Indonesia – telah menjadi bagian intrinsik atau sudah mendarah-daging di pemerintah Indonesia, mungkin mencapai puncaknya selama rezim Orde Baru Presiden Suharto (1965-1998).

Masalah korupsi politik di Indonesia terus menjadi berita utama (headline) setiap hari di media Indonesia dan menimbulkan banyak perdebatan panas dan diskusi sengit. Di kalangan akademik para cendekiawan telah secara terus-menerus mencari jawaban atas pertanyaan apakah korupsi ini sudah memiliki akarnya di masyarakat tradisional pra-kolonial, zaman penjajahan Belanda, pendudukan Jepang yang relatif singkat (1942-1945) atau pemerintah Indonesia yang merdeka berikutnya. Meskipun demikian, jawaban tegas belum ditemukan. Untuk masa-masa mendatang yang entah sampai kapan, harus diterima bahwa korupsi terjadi dalam domain politik, hukum dan korporasi di Indonesia (meskipun ada beberapa tanda-tanda, yang dibahas di bawah, yang mengarah ke perbaikan situasi). Lanjutkan membaca “Korupsi di Indonesia”

Pembangunan Mental dan Moral Manusia Anti Korupsi, Kolusi dan Nepotisme

Oleh: Ardianto P.B

Krisis korupsi identik dengan perkembangan psikologi dan mental masyarakat.

Bisa dibandingkan kalau dalam kurun 100 tahun terakhir ini perkembangan teknologi berkembang dengan sangat pesat sekali khususnya dalam 20 tahun terakhir ini.

Akan tetapi perkembangan mental dan psikologi masyarakat masih sangat lambat berkembang khususnya dalam mental yang anti Korupsi, Kolusi dan Nepotisme. Lanjutkan membaca “Pembangunan Mental dan Moral Manusia Anti Korupsi, Kolusi dan Nepotisme”